Rekaman CCTV Musala FMIPA UNNES Semarang

Kisah misteri di musala FMIPA Unnes jadi perbincangan publik pengguna Internet (netizen) karena dianggap ada penampakan hantu. Kisah mistis yang sering dikaitkan dengan salah satu kampus di Semarang, Universitas Negeri Semarang (Unnes), kembali terjadi.

Kali ini publik pengguna Internet (netizen) yang tergabung dalam grup Facebook Media Informasi Kota Semarang (MIK Semar) ramai menggunjingkan rekaman CCTV yang dipasang di musala di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Sekaran, Gunungpati, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng) karena diduga ada makhluk halus yang terekam CCTV.

Rekaman CCTV Musala FMIPA UNNES Semarang

Gunjingan itu dimulai saat pengguna akun Edwin Rochmat mengunggah rekaman CCTV di musala tersebut yang ia duga berhasil menangkap sosok makhluk halus ke dinding grup. “Ada bayangan hitam dan anak kecil di kaca Pintu,” tulisnya pada keterangan video. Ia juga mengabarkan sosok tersebut terekam mata CCTV Selasa (27/12/2016) pukul 02.10 WIB.

Dalam video berdurasi 2 menit 27 detik tersebut terlihat suasana musala sepi karena memang tak ada orang yang lalu lalang. Tanpa sebab yang jelas, pada menit petama detik keempat, pintu musala bergerak dengan sendirinya hingga sedikit terbuka selama kurang lebih 27 detik dan menutup kembali. Pada menit kedua detik 16, pintu tersebut terbuka lebar dan terlihat sebuah bayangan yang seakan melintas di depan pintu.

Kiriman video di MIK Semar itu pun menuai beragam komentar dari para member. Sebagian percaya bahwa itu adalah penampakan sosok makhluk halus, namun tak sedikit juga yang tak mempercayai hal tersebut. Beberapa member mengungkapkan rasa percaya mereka dalam kolom komentar. “Jangankan mushola. Qw pcya, styap rmh psti ada pnunggunya, Sosok dunia lain. Entah tu nganggu ato nggk,” tulis pengguna akun Asti Beby.

Rekaman CCTV Musala FMIPA UNNES Membuat Merinding

Netizen member MIK Semar juga mengungkapkan bahwa beberapa tempat dalam kampus di Semarang itu memang sering dikaitkan dengan kisah misteri bernuansa mistis. “Mushola mipa? ora gumun angger mipa. po meneh nggon rerimbunan pohon ngarep rektorat jajalen dewe gan hhhh [Musala FMIPA? Tak heran lagi, terlebih tempat ruimbun depan Rektorat Unnes, coba sendiri jika tak percaya],” timpal pengguna akun Fredy Saputra.

“Kui lawange kyk ora dikunci dadi nek keno angin yo mbukak. tp bayangane cah cilik ketok seklebatan mlebu metu liwat lawang [Pintunya tak terkunci terkena angin jadi terbuka dengan sendirinya, namun ada bayangan anak kecil terlihat keluar masuk melalui pintu], imbuh pengguna akun Ashifa Pramudya.

Netizen yang tak percaya bahwa ada sosok makhluk halus dalam rekaman tersebut mengungkapkan rekaman CCTV yang diunggah ke Youtube itu hanyalah kejadian biasa yang tak perlu dikaitkan dengan kisah misteri bernuansa mistis. “Setan mau lewat. Bisa nembus dinding. Ngapain buka pintu segala,” celetuk pengguna akun Mas Tarom.

Kamera CCTV yang dianggap merekam pergerakan makhluk halus memang berhasil memancing pro dan kontra. Bikin heboh karena sulit mendapatkan kata sepakat netizen. Namun salah satu kampus di Semarang itu memang sering dikaitkan dengan hal berbau horor. Pada Oktober 2016 lalu, sempat juga beredar kisah misteri berbau mistis tentang dosen gaib yang mengajar beberapa mahasiswa lalu menghilang dalam sekejap